7 Strategi Menggunakan Internal Link Untuk SEO Web

Joko Warino

7 Strategi Menggunakan Internal Link Untuk SEO Web

Strategi Menggunakan Internal Link – Pengetian internal link adalah sebuah strategi seo dengan menghubungkan sebuah halaman dari web satu ke halaman lain yang masih sama dalam website.

Memiliki peran dalam membantu navigasi web dan menetapkan otoritas serta rangking power terhadap keseluruhan web.

Sebuah teori dasar mengenai internal link digunakan untuk memperkuat nilai optimalisasi secara keseluruhan pada suatu website. Lalu bagaimana strategi internal link dalam menghubungkan untuk seo web.

Strategi Menggunakan Internal Link

Beberapa Strategi Menggunakan Internal Link Untuk SEO Web yaitu:

1. Sisipkan link dalam konten secara natural

Untuk penempatan link yang baik dengan sisipkan link diantara kalimat – kalimat masih berkaitan dengan materi dari artikel 1 ke artikel berikutnya.

Ini salah satu cara agar pengunjung dapat bertahan lama dalam membaca informasi.

Pemberian link pada konten merupakan cara efektif untuk meningkatkan trafik pengunjung, tanpa disadari secara langsung oleh pengunjung karena penempatan sangat natural dan sangat membantu pembaca untuk mendapatkan informasi yang belum selesai pada satu artikel.

Jangan letakan link pada halaman tertentu, perhatikan jumlah link yang harus disisipkan dalam satu artikel, jangan terlalu banyak karena akan menggangu pembaca. Sebaiknya pasang link ke 2-3 halaman yang berbeda di satu artikel.

Baca Juga :

2. Menggunakan anchor text

Penggunaan anchor text sama halnya dengan backlink. Untuk mendapatkan kesan yang natural dan tidak memaksa gunakan bahasa yang menyambungkan dari satu artikel ke artikel berikutnya.

Jangan menggunakan frase genetik seperti klik disini atau halaman ini membuat kesan kaku dan terlalu dipaksakan. Buatlah anchor text yang enak di baca.

3. Tidak disarankan membuat link untuk kembali ke homepage

Kesalahan yang terjadi pada umumnya sebagian orang masih memasang link ke halaman sendiri, hal itu percuma saja.

Halaman depan standarnya berisi tentang kontak, tentang profile, peraturan.

Untuk itu tidak dibutuhkan optimasi juga tidak masalah karena tidak akan terpengaruh pada mesin pencarian google.

4. Perhatikan link yang relevan

Untuk menghasilkan sebuah konten yang berkualitas dan berkelanjutan yaitu dengan memperhatikan link yang relevan.

Kuncinya harus saling berkaitan, sehingga pembaca tidak bingung karena link yang disisipkan berbeda dengan materi yang sedang dibaca pengguna.

Secara otomatis ini akan mempengaruhi struktur konten blog anda dan memberikan tanggapan miring dimata pembaca.

Contohnya link yang tidak relevan adalah topik yang sedang dibahas tentang tips menghilangkan bekas jerawat lalu dihubungkan dengan halaman yang bertopik tips menurunkan berat badan.

Itu sama sekali tidak berhubungan, jadi pastikan anda hanya menyisipkan link dengan topik yang sama.

5. Dofollow

Jenis penautan link terbagi dua macam yaitu link dofollow dan link nofollow.

Perhatikan perbedaan, fungsi dari keduanya. Jangan sampai memasang rel = nofollow untuk keseluruhan link yang ada di web anda.

Ini berarti website anda dianggap tidak berfungsi. Karena tujuan link nofollow itu tidak untuk mendistribusikan halaman ke halaman lain, jadi penggunaannya dianggap percuma secara seo. Karena tujuan berbeda dari tujuan seo artikel tersebut.

Dimana tujuan seo artikel yaitu meningkatkan volume kunjungan, kualitas penulisan yang bermanfaat bagi pembaca dan menghasilkan secara finansial. Sebaiknya anda harus berhati – hati dan teliti dalam hal ini.

6. Batasi jumlah site-wide link

Berlebihan dalam link website sangat tidak diajurkan. Contohnya, link yang muncul di semua halaman web dimisalkan pada navigasi header, sidebar, footer akan menyebabkan struktur tidak berkualitas dan site-wide yang kebanyakan dapat mengganggu pembaca atau pengunjung web anda.

Gunakan jumlah site-wide link sewajarnya dan tempatkan pada halaman ke 2-3 yang berbeda agar dapat mengoptimalkan dalam pendistribusian otoritas ke halaman lain website.

7. Usahakan anchor text tidak monoton

Pemilihan anchor text dengan menggunakan sebuah kata kunci utama itu tidak salah, tetapi kesan yang ditimbulkan oleh pembaca bahwa artikel anda sangat monoton.

Sebaiknya anda memperhatikan anchor text yang bervariasi, jangan memakai anchor text sama untuk setiap kali memasang link pada artikel web.

Contohnya: tips menghilangkan jerawat, tutorial menghilangkan jerawat, cara alami menghilangkan jerawat.

Kesimpulan

Penggunaan internal link untuk seo sangat penting dalam pengembangan website agar tetap terstruktur dengan baik.

Beberapa strategi diatas dalam membangun struktur website yang kokoh dengan internal link.

Menjadikan web terstruktur susah dan mudah, yang terpenting memahami setiap prosedur yang harus dilakukan untuk memaksimalkan keuntungan yang didapatkan.

Internal link sepenuhnya dikendalikan oleh pemilik web, mulai dari jumlah, lokasi dan strukturnya.

Untuk membangun struktur web yang kokoh, tidak cukup hanya mengandalkan relate post dan link di menu navagasi.

Semoga strategi yang digunakan dalam internal link untuk seo website yang sudah dibahas di artikel ini dapat memberikan pemahaman untuk anda yang sudah lama berkecimpung atau bagi anda yang baru mulai membuat sebuah website, tetap harus perhatikan struktur web yang berkualitas.

Also Read

Leave a Comment